Copy of foto danau batur

Followers

Advertisement (468 x 60px )

Latest News

Kamis, 20 Oktober 2011

Determinan Perubahan Manusia Terhadap Perilaku

Ahmad Kholid


Faktor penentu atau determinan perilaku manusia sulit untuk dibatasi karena perilaku merupakan resultan dari berbagai faktor. Pada realitasnya sulit dibedakan dalam menentukan perilaku karena dipengaruhi oleh faktor lainnya yaitu antara lain faktor pengalaman, keyakinan, sarana fisik, sosiobudaya masyarakat, dan sebagainya sehingga proses terbentuknya pengetahuan dan perilaku ini dapat dipahami seperti yang di kemukakan sesuai teori Green Lawrence (1980) dalam Notoatmodjo (2007), secara garis besar dipengaruhi oleh dua faktor pokok, yakni faktor perilaku (behaviour causes) dan faktor diluar perilaku (non – behaviour causes). Selanjutnya perilaku itu sendiri ditentukan atau terbentuk dari 3 faktor;
a.       Faktor – faktor predisposisi (predisposing factors), yang terwujud dalam pengetahuan, sikap, kepercayaan, keyakinan, nilai – nilai, dan sebagainya.
b.      Faktor – faktor pendukung (enabling factors), yang terwujud dalam lingkungan fisik, tersedia atau tidak tersedianya fasilitas – fasilitas atau sarana – sarana kesehatan.
c.       Faktor – faktor pendorong (reinforcing factors) yang terwujud dalam sikap dan perilaku petugas kesehatan atau petugas lain, yang merupakan kelompok referensi dari perilaku seseorang bersangkutan.

 
Disimpulkan bahwa pengetahuan dan perilaku seseorang ditentukan oleh pengetahuan, sikap, kepercayaan, tradisi, dan sebagainya dari seseorang. Disamping itu ketersediaan fasilitas, sikap, dan perilaku para petugas kesehatan terhadap kesehatan juga akan mendukung dan memperkuat terbentuknya pengetahuan dan perilaku.

Tidak ada komentar:

Anda Pengunjung Ke :